Posts

Showing posts from March, 2011

Vesikula Seminalis

Image
Makalah yang menyelamatkan saya dari mid semester Per_Wan, hehehee Vesikula seminalis dikenal juga dengan istilah kantung semen atau kantung mani, merupakan salah satu kelenjar assesori pada organ reproduksi pria, berjumlah sepasang dengan bentuk yang berlekuk-lekuk dan terletak di belakang-bawah kantung kemih (vesika urinaria). Saluran pada masing-masing vesikula seminalis bersatu dengan duktus deferens pada sisinya untuk membentuk duktus ejakulatorius. Bersama dengan kelenjar prostat dan kelenjar bulbouretralis, sebelum ejakulasi ketiga kelenjar ini akan mensekresikan mucus bening yang menetralkan setiap urin asam yang masih tersisa dalam uretra agar sperma tetap dapat hidup. Selama proses ejakulasi, sekitar 2-4 ml semen dikeluarkan, dan setiap mililiter semen mengandung lebih dari seratus juta sel sperma. Secara histologis , vesikula seminalis dapat dikenali dengan bagiannya yang berlika-liku,  epitel bertingkat dan kubus pada lamina basalisnya. Panjang kelenjar ini sekitar 5 cm.

Teh yang Kaya Manfaat

Image
Teh  ( Camelia sinensis ) di berbagai kalangan masyarakat merupakan  minuman yang sudah sangat terkenal. Minuman beraroma harum dengan rasa yang khas & berwarna coklat ini secara umum menjadi minuman penjamu tamu di berbagai tempati. Teh dikenal sebagai minuman kaya manfaat, utamanya bagi tubuh, di antaranya sebagai antioksidan, untuk memperbaiki sel-sel yang rusak, melangsingkan tubuh,  menghaluskan kulit,  mencegah kanker, mencegah penyakit jantung, mengurangi kolesterol berlebih dalam darah, dan juga melancarkan sirkulasi darah. Dalam teh terkandung beberapa zat yang menjadikannya kaya manfaat, yaitu : Polifenol, berupa  katekin  dan  flavanol yang  berfungsi sebagai  antioksidan  untuk menangkap radikal bebas dalam tubuh, serta ampuh mencegah berkembangnya sel kanker dalam tubuh. Vitamin E.  Dalam satu cangkir teh mengandung vitamin E sebanyak sekitar 100-200 IU yang merupakan kebutuhan satu hari bagi tubuh manusia. Jumlah ini berfungsi menjaga kesehatan jantung dan membuat